Selasa, 20 September 2011

:) Hari Cukup Bersejarah


Hari ini aku mengikuti ujian di ruang 202 gedung 2. di ruangan itu ada empat orang yakni penguji 1, penguji 2, pembimbingku dan aku sendiri. Ujian dimulai jam 08.00 pagi. Tapi dosen pembimbingku (selanjutnya disebut dosbing) belum juga kunjung datang. Sedangkan, kedua penguji sudah siap dikursinya masing-masing.

Aku gelisah karena tidak biasanya dosbingku telat. Beliau orang yang in time (on time apa in time ya? :D). Kemudian aku putuskan untuk menelepon beliau.

"tuuutt...tuutt.." sambil menunggu aku melihat dosen pengujiku. Kemudian telepon diangkat.

"Assalamu'alaikum, Pak...bladibladibla..", ternyata aku yang salah memberi informasi ruangan. SMS ku yang lalu adalah "ruang 202 gedung 3" ternyata ruang ujiannya itu di "202 gedung 2". Pasti nih beliau udah nungguin dari tadi di 202 gedung 3 :D

Aku menunggu beliau di depan lift 202 gedung 2. Lift berbunyi dan ternyata bukan beliau yang datang. Selama menunggu beliau di depan lift, eh nggak sengaja ketemu sama panitia magradika. Langsung aja dia ngebentak aku "Ngapain dek kamu di sini!!!!".

Spontan aku bingung??gimana nggak cobak?orang aku mau ikut ujian TA? :D lucu juga sih,,inih efek dari seragam ujian TA ku yang hitam putih (sama dengan seragam magradika). yawdah aku diem aja cuman senyum...

Tidak lama setelah itu, pak Hasyim datang dan ujian pun dimulai.

"Bagaimana...Verliya siap?"
"Bismillahirrahmanirrahiim , bladibladibla ..., dari anak bimbingan saya yang bernama Verliya Gadis Rhoma'idah .."

(jeda dan hening)

tiba-tiba aja dosbingku melanjutkan :

"cantik ya namanya ..."

Sebenernya aku kaget sekali mendengarnya, tapi "it's just not worth trying to make me more confident sir :) thanks"

"tik..tok...tik..tok..", suasana agak menegangkan tapi lama-lama nyaman juga kok :). Setelah presentasi ada sesi tanya jawab. Nhah, waktu sesi tanya jawab itulah ada hal yang memalukan.

Penguji 1 : Apakah sudah tanya ke Diseminasi pengguna software ini?
Saya : iya,saya sudah tanyakan.
Penguji 1 : Bagaimana tanyanya?
Saya : "Pak biasanya kalau ini pakai software apa kebanyakan?" 

Spontan dua penguji dan dosbingku ketawa kecil. Dong-dong banget cobak jawabanku?ini kan forum ilmiah!! dan akhirnya Penguji 1 mengulangi pertanyaannya :

"Apakah sudah ada penelitian pendahuluan, mungkin di tahap fact finding penelitian Anda bukti tertulis, tercantum di Katalog BPS atau wawancara dan didokumentasikan secara ilmiah?"

"Kyaaaaaaaaaa..",teriak dalam hatiku!! aku bener-bener kebakaran jenggot!!!

Ujian masih lanjut. Penguji bertanya dan aku menjawab. Tak lama dari selang waktu dimana aku kebakaran jenggot, ada lagi hal yang memalukan.

Aku mengucapkan chapter kebalik dengan capture, spontan dosbingku ngerespon. Malu banget cobak, penguji juga ikutan ketawa kecil.

Berantakan..semua ini berantakan..aku malu sekali...

Tak sampai di situ, ketika sampai pada sesi bertanya jawab mengenai evaluasi, aku juga salah ucap yang seharusnya prosentase menjadi presentation.

Jam sudah menunjukkan pukul 9.45 menit dan kau tahu apa artinya itu? ya! betul sekali, waktu ujian TA sudah habis. Sebenernya kelebihan 15 menit sih. Penguji 2 rupanya masih senang mengujiku. Untungnya dosbingku tanggap mengingatkan penguji 2.

Proses ujian terasa akrab sekali suasana tidak menegangkan :), 

Terimakasih penguji 1 atas masukannya, terimakasih penguji 2 atas dukungannya, dan thank you so much dosbingku yg baiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiikkkk sekali :)

1 komentar:

  1. Lucuu ceritanya...

    pak hasyim said, : cantik ya namanya .

    huaa, itu sesuatu banget ^^

    BalasHapus